Gelombang prestasi yang tak terbendung
dicapai para santri MTs dan MA Takhassus Al-Inaaroh sejak awal tahun ajaran
2025/2026 ini. Terbaru, adalah torehan sejarah dimana salah satu santri kelas
XII MA Takhassus Al-Inaaroh berhasil menjadi juara satu dalam event duta genre
Kabupaten Batang 2025. Ananda Hubba Miladia Tsaqfa Bilbina melalui proses
seleksi yang ketat dan dalam waktu yang panjang akhirnya keluar sebagai juara
pertama Duta Genre Kabupaten Batang 2025 pada puncak acara grand final Selasa,
21 Oktober 2025 lalu.
Dikutip dari laman resmi
kampungkb.bkkbn.go.id, tertulis bahwa pengertian Duta Genre adalah Duta
Generasi Berencana yang merupakan perwujudan remaja dan pemuda yang memiliki
pengetahuan, sikap serta perilaku sebagai remaja. Adanya program ini berguna
untuk menyiapkan perencanaan yang matang dalam kehidupan berkeluarga.
Program ini merupakan salah satu perwujudan
dari remaja yang memiliki pola pikir
sehat dan terhindar dari berbagai hal negatif, khususnya risiko Triad
KRR yaitu menghindari pernikahan dini, napza dan seks bebas yang bisa menjadi
perusak generasi muda Indonesia.
Perlu diketahui, MA Takhassus Al-Inaaroh
sebelumnya juga telah paling tidak merasakan atmosfer pemilihan duta Genre
Kabupaten Batang pada beberapa tahun sebelumnya, namun pencapaian terbesarnya
adalah hari ini. Sebelumnya di angkatan 2021/2022 santri dari MA Takhassus
Al-Inaaroh hanya berhasil meraih predikat juara harapan pada event yang sama,
tetapi hari ini kita berhasil menjadi juara pertama dan itu adalah fenomena membanggakan
bagi kita semua.
Dalam kesempatan ini, pesan untuk terus
berusaha memberikan yang terbaik untuk almamater disampaikan oleh Ananda Hubba
Miladia Tsaqfa Bilbina "Alhamdulillah senang, tentunya ini menjadi suatu
kebahagiaan dan hal sangat berkesan bagi saya pribadi. Lalu untuk semua
rekan-rekan santri Al-Inaaroh, jangan berhenti bermimpi, karena kalau kita
percaya dan berusaha, Allah akan memberikan jalan dan kejutan luar biasa untuk
kita." Ujarnya.
Terbukti, dengan mekanisme sistem
pendidikan yang diterapkan oleh seluruh pihak penyelenggara fasilitas
pendidikan di Jami'ah Al-Inaaroh, hari ini mampu membawa dampak positif yang
dapat memberikan pengalaman berharga kepada para santrinya dalam mengembangkan
potensi diri. Sebuah sinergitas antara semua lini penyelenggara fasilitas
pendidikan di lingkup Jami'ah Al-Inaaroh tidak hanya fokus terhadap pencapaian
formalitas akademik saja, tetapi lebih dari itu. Jami'ah Al-Inaaroh
memprioritaskan arah pendidikan yang kompleks.
